2. Berikut adalah sifat-sifat mikroorganisme.
1) Prokariotik.
2) Bersel satu.
3) Reproduksi dengan membelah diri.
4) Reproduksi dengan duplikasi DNA dalam sel inang.
5) Tubuh terdiri atas DNA yang terbungkus protein.
6) Dapat dikristalkan.
Sifat yang dimiliki oleh virus adalah nomor ….
A. 1), 4), dan 5)
B. 1), 5), dan 6)
C. 2), 4), dan 6)
D. 3), 4), dan 5)
E. 4), 5), dan 6)
3. Peranan bakteri Rhizobium leguminosorum dan Acetobacter sp. bagi manusia adalah….
A. mengikat N2 bebas dan pembuatan asam cuka
B. menyuburkan tanah dan pembentukan senyawa nitrat
C. mengikat N2 bebas dan pembentukan vitamin K
D. mengikat N2 bebas dan pembuatan asam laktat
E . mengikat N2 bebas dan pembuatan antibiotik
4. Kelompok alga memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
1) Uniseluler, berbentuk filamen dan multiseluler dalam bentuk bercabang banyak.
2) Pigmen dominan fikoeritrin di samping fikosianin.
3) Reproduksi aseksual membentuk spora.
4) Daur hidupnya mengalami pergiliran gametofit.
5) Hidup sebagian besar di laut dan beberapa jenis di air tawar.
Kelompok alga yang dimaksud adalah….
A. Phaeophyta
B. Rhodophyta
C. Chrysophyta
D. Chlorophyta
E. Cyanophyta
5. Bagian yang kita makan pada jamur merang adalah…. (UN Tahun 2006)
A. basidiokarp
B. miselium
C. basidospora
D. basidium
E. hifa
6. Pergiliran keturunan pada lumut dikenal adanya:
1) tumbuhan lumut
2) spora
3) protonema
4) sporogonium
Urutan yang benar dalam daur hidup lumut adalah….
A. 1) - 2) - 3) - 4)
B. 2) - 3) - 4) - 1)
C. 2) - 1) - 3) - 4)
D. 2) - 3) - 1) - 4)
E. 2) - 4) - 3) - 1)
7. Berlkut ini berbagai macam ikan yang kita kenal:
1) ikan pari
2) ikan salem
3) ikan hiu
4) ikan gurami
5) ikan mas
Kelompok ikan bertulang rawan (Chondrichthyes) adalah….
A. 1) dan 3)
B. 2) dan 4)
C. 3) dan 5)
D. 3) dan 4)
E. 4) dan 5)
8. Seseorang yang suka makan ikan setengah masak dapat terkena infeksi cacing….
A. Ascaris lumbricoides
B. Ancylostoma duodenale
C. Clonorchis sinensis
D. Fasciola hepatica
E. Necatoramericanus
Soal Prediksi UN Biologi (II) tahun 2011 disa didownload di sini!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar